Visi :

Menjadi program studi unggul di bidang Pendidikan Vokasional

Teknik Mesin berlandaskan Tri Hita Karana di  Indonesia Tahun 2045

Misi

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran bidang pendidikan, pada jenjang strata satum (S1) bidang Teknik Mesin untuk menghasilkan sumberdaya manusia yang berkualitas dan berdaya saing tinggi yang berlandaskan pada Tri Hita Karana, sebagai tenaga akademik dan professional.
  2. Meyelenggarakan penelitian dan mendayagunakan hasil-hasil temuan ilmiah dalam kerangka pengembangan ilmu pengetahuan dan kemaslahatan masyrakat.
  3. Menyelenggarakan pengabdian pada masyarakat berbasis penelitian yang berorientasi pada peningkatan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Tujuan

  1. Menghasilkan lulusan yang berkualitas, beriman dan taqwa, profesional, dan memiliki integritas, nilai dan sikap, pengetahuan, kecerdasan, keterampilan dan kemampuan sebagai pendidik, peneliti, dan tenaga ahli dalam bidang Tenik Mesin.
  2. Menghasilkan kajian akademik di bidang Teknik Mesin yang berwawasan lingkungan berbasis potensi lokal.
  3. Menghasilkan pendidik, peneliti, dan tenaga ahli Teknik Mesin untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
  4. Terciptanya jalinan kerjasama dan kemitraan yang baik dengan instansi pemerintah, dunia usaha atau lembaga lain untuk meningkatkan mutu lulusan.

Profil Lulusan

  1. Pendidik
    Pendidik yang mampu merancang, melaksanakan dan menilai proses pembelajaran yang saintifik, inspiratif, inovatif, menantang, menyenangkan dan memotivasi baik kurikuler, ko-kurikuler maupun ekstra kurikuler, dengan memanfaatkan berbagai sumber belajar, media pembelajaran berbasis ipteks, dan potensi lingkungan setempat, sesuai standar proses dan mutu.
  2. Peneliti
    Peneliti yang mampu melakukan riset tingkat pemula dengan menggunakan logika berfikir ilmiah untuk memberikan alternatif penyelesaian masalah terkait dengan cabang ilmu terapan yang terkait dengan pendidikan teknik mesin, serta mampu memformulasikan penyelesaian masalah proseduraldalam bidang tersebut.
  3. Tenaga Ahli Muda bidang Teknik Mesin
    Tenaga ahli muda yang mampu menyelesaikan pekerjaan berlingkup luas dalam bidang terapannya terkait dengan otomotif, las, konstruksi dan pendingin dengan memilih metode yang sesuai dari beragam pilihan yang sudah maupun belum baku dengan menganalisa data terkait.

Untuk informasi selengkapnya mengenai Pendidikan Teknik Mesin